Dosen FST ULB Lakukan Pelatihan Terhadap Siswa/i SMK Swasta AL-AZIS Labuhanbatu

Labuhanbatu, Februari, 8 -2022

Salah satu tugas dan kewajiban  sebagai Dosen yaitu Melaksanakan Pembelajaran, Melakukan Penelitian dan melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat, Bertempat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) AL-AZIS Labuhanbatu Kecamaan Bilah Barat dilaksanakannya kegiatan Pelatihan Digital Marketing terhadap para siswa/i Kelas IX oleh Bapak/Ibu Dosen Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Program Studi Sistem Informasi Universitas Labuhanbatu, acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 8 Februari 2022, pukul 10:00 wib s/d selesai.

Adapun Bapak/ibu dosen yang melaksanakan pelatihan yaitu Bapak Masrizal, S.Kom., M.Kom, Ibu Marnis Nasution, S.Kom., M. Kom dan Bapak Angga Putra Juledi, S.Kom., M.Kom.

Sentosa Pohan, S.Kom., M.Kom selaku Kepala Sekolah SMK Al-AZIS menyambut baik atas keringanan langkah Bapak/Ibu untuk datang ke sekolah kami untuk melakukan pelatihan Digital Marketing terhadap siswa/i SMK Al-AZIS, melalui pelatihan ini kita harapkan para siswa/i dapat menambah wawasan dan ilmu yang bermanfaat, Ungkapnya

Masrizal, S.Kom., M.Kom (Ketua Tim) menyampaikan kepada para siswa/i bahwa kita sudah masuk pada masa Teknologi Industri 4.0 dimana segala sesuatunya sudah memakai teknologi digital baik dalam bertransaksi, menjual serta memasarkan berbagai jenis produk. Diamping memberikan pelatihan juga para Bapak/ibu dosen melakukan promosi kampus dan memotifasi para siswa/i kalau nanti ingin lanjut studi, kuliah aja di kampus Universitas Labuhanbatu. Sebutnya

Usai pelatihan dilakukan penyerahan sertifikat oleh Kepala Sekolah oleh Bapak Sentosa Pohan kepada Bapak Masrizal dilanjut dengan foto bersama dengan para siswa/i. Ak.