Universitas Labuhanbatu Laksanakan Dies Natalis Ke-26 Dengan Tema’ Inovasi Lokal Menuju Global” Tahun 2024

Labuahnbatu, Juli,30-2024

Bertempat Auditorium Universirtas Labuhanbatu diselenggarakannya Diesnatalis Universitas Labuhanbatu ke-26 Tahun, disnatalis tahun ini mengusung tema” Inovasi Lokal Menuju Global” acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 29 Juli 2024, pukul 09:00 wib.

Adapun yang menhhadiri acara tersebut  Wakapolres Labuhanbatu Kompol Hendri Matondang, SH., MH, Ketua Yayasan Universitas Labuhanbatu Halomoan Nasution, S.H., M.H. Rektor Universitas Labuhanbatu, Assoc. Prof. Ade Parlaungan Nasution, Ph.D. mitra kerja Bank BSI, Jajaran undangan lainnya termasuk Danramil 08/RP Kapten Inf Guntur Wibowo, S.Sos, perwakilan Kejaksaan Negeri Labuhanbatu, Ahmad Udi Hasibuan, SH, dan Asisten I Labuhanbatu Utara, Mawarsyah, SH., M.Ap, dan dihadiri segenap unsur dosen, stf dan karyawan/ti dilingkungan Universitas Labuhanbatu.

Rektor Universitas Labuhanbatu, Assoc. Prof. Ade Parlaungan Nasution, dalam laporannya, memaparkan berbagai capaian yang telah diraih Universitas Labuhanbatu ini selama setahun terakhir. Pak Rektor menyampaikan bahwa Universitas Labuhanbatu kini berada di peringkat 10 besar Universitas di Sumatera Utara dan peringkat 4 dalam hal penyampaian informasi di antara perguruan tinggi di Sumut.

“Universitas Labuhanbatu telah menunjukkan progres yang signifikan. Kami berhasil membagikan berbagai buku capaian dan terus mendorong mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang mereka peroleh dalam kehidupan sehari-hari. Unkapnya

Ketua Yayasan, Halomoan Nasution, S.H., M.H., dalam kata sambutanya , menyampaikan terima kasih kepada Rektor dan seluruh dosen atas dedikasi dan kerja keras mereka. Beliau berharap agar semangat kerja sama yang telah terjalin dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan. Harapannya

Acara berlanjut dengan pemotongan tumpeng sebagai tanda syukur dan doa untuk kesuksesan Universitas Labuhanbatu di masa depan. Momen ini disusul dengan pemberian penghargaan kepada dosen, tenaga kebersihan, dan tenaga kependidikan terbaik, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dan penyerahan tropy bergilir Turnamen Voli Tingkat SLTA Se- Kabupaten Labuhanbatu Raya Rektor cup-2 Universitas Labuhanbatu Tahun 2024, usai pemberian penghargaan dilakukan acara foto bersama.

Dies Natalis ke-26 Universitas Labuhanbatu ini berjalan dengan lancar dan sukses, Universitas terus berinovasi dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, khususnya masyarakat Labuhanbatu raya. “Ak.