Universitas Labuhanbatu Seminar Mencari Solusi Konflik Agraria bersama LBH Agraria Labuhanbatu

LABUHANBATU | MIMBARRAKYAT.ID – Lembaga Bantuan Hukum Agraria Labuhanbatu bekerjasama dengan Universitas Labuhanbatu (ULB) menyelengarakan kegiatan seminar nasional dengan tema mencari solusi, upaya penyelesaian konflik agraria di Labuhanbatu Raya, Kamis (26/9/2019).

Adapun narasumber seminar yang dihadiri 13 perwakilan kelompok tani yang berasal dari 3 Kabupaten itu, yakni Bapak Syamsudin Wahid, Ketua Departemen Penguatan Organisasi Konsorsium Pembaharuan Agraria (KPA) dari Jakarta. Di mana, seminar ini bermaksud agar membangkitkan kembali semangat gerakan reforma agraria sejati sebagai bentuh kebutuhan para seluruh kelompok tani yang sedang berjuang di beberapa desa di Kabupaten Labuhanbatu Raya.

Dalam seminar tersebut, narasumber memberikan materi mengenai solusi kongkrit menyelesaikan konflik yakni perlu adanya komitmen kepala daerah dalam hal menjalankan reforma agrari, sesuai dengan regulasi yang telah diatur dalam regulasi.

Sikap tegas kepala daerah sangat penting dalam upaya penyelesaian konflik agraria bisa dengan cara membentuk tim penyelesaian konflik agraria, dan melibatkan beberapa stekholder serta para koptan organisasi yang konsen di bidang konflik agraria karena hal ini jelas telah adanya regulasi yang mengatur. (P Nababan/Hendry)

Sumber  : https://mimbarrakyat.id/daerah/lbh-bersama-ulb-seminar-mencari-solusi-konflik-agraria